Illustrasi Penggunaan Food Processor

Ingin Membeli Food Processor? Yuk Ketahui Kelebihan dan Kekurangannya

Siapa yang tidak kenal Commercial food processor? Sebuah alat yang dirancang sedemikian rupa supaya dapat membantu anda dengan alatnya yang beragam. Selain itu, alat satu ini juga banyak dipakai banyak orang.

Nah, bagi anda yang mau membelinya tapi masih ragu, dibawah ini ada beberapa ulasan kelebihan dan kekurangan dari food processor tersebut,

Kelebihan Food Processor

Kelebihan dari food processor yaitu,

  1. Lebih Multifungsi

Terdapat banyak hal yang dapat anda lakukan dengan food processor. Maka dari itu, jenis bahan makanan yang dapat anda olah pun juga beragam. Mulai dari buah-buahan, sayuran, bawang, kacang, dan bahkan daging pun bisa anda proses dengan alat ini.

Selain itu food processor bukan hanya digunakan untuk menghaluskan bahan makanan saja. Tetapi bisa digunakan untuk memotong, memarut, sampai menguleni adonan kue.

  1. Lebih Cepat Penggunaannya

Saat anda menggunakan commercial food processor, pasti akan lebih menghemat waktu. Hal ini karena food processor akan bekerja dengan lebih cepat dari alat lain maupun dari pengerjaan manual.

  1. Aman Digunakan

Food processor ini lebih dilengkapi dengan penutup pada atasnya. Dan jika tidak ada tutup, food processor ini tentu tidak bisa bekerja. Jadi akan lebih aman bagi anda, terutama bagi pemilik anak kecil.

Kekurangan Food Processor

Sedangkan beberapa kekurangannya yaitu,

  1. Kurang Bagus untuk Bahan Cair

Food processor ini memang bisa anda pakai untuk menghancurkan sayur serta buah. Tapi jika anda ingin membuat jus, wadah yang dipakai ini terlalu kecil dan tidak bisa diandalkan.

Tapi ada pengecualian bagi anda yang membeli food processor besar dengan tambahan gelas blender khusus.

  1. Harganya yang Cukup Tinggi

Karena dibuat untuk banyak fungsi, harga dari food processor ini lebih cenderung tinggi. Apalagi jika anda membeli yang mempunyai lebih banyak alat. Seperti terdapat banyak macam pisau, cakram, maupun alat yang lain.

Jadi semakin banyaknya perlengkapan food processor ini, semakin mahal pula harga yang dikeluarkan.

  1. Lebih Sulit Dibersihkan

Sama dengan alat yang lain, tentu anda perlu membersihkan food processor setelah dipakai. Tapi jangan lupa untuk selalu melepaskan bagian cakram maupun pisaunya.

Tentu hal ini akan cukup menyulitkan jika anda sedang mengolah bermacam jenis makanan. Setiap penggunaannya, anda perlu melepas lalu membersihkannya. Selain itu anda juga perlu banyak alat untuk membersihkan commercial food processornya karena terdapat beberapa komponen berbeda di dalamnya.

Jadi bagaimana? Dengan kelebihan dan kekurangan diatas, apakah anda ingin mencoba?

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *